KtHx54QkBr383xDR2xK8jWF4FPsDN0wkvFCwXh9V

SEMMI Kalbar, Akan Gelar SD 1 Diseluruh Kampus Di Kalbar

Poster open rekrutmen Sekolah Dasar (SD) 1Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) Kalimantan Barat. 


Pontianak, DIGULIS.ID - Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) Kalimantan Barat akan menggelar Sekolah Dasar (SD) 1 secara luring dan daring di seluruh kampus yang ada di Kalimantan Barat. Adapun kegiatan SK 1 ini merupakan jenjang perkaderan training awal bagi Mahasiswa yang ingin bergabung bersama SERIKAT Mahasiswa Muslimin Indonesia Kalimantan Barat. 

Kemudian, untuk periode waktu pendaftarannya sudah dibuka sejak hari Jumat 5 Maret 2021 lalu dan akan ditutup pada Rabu 17 Maret 2021 mendatang. Caranya: cukup menghubungi contact person yang telah panitia sampaikan pada poster tertera atau bisa langsung menghubungi pada media instagram SEMMI Kalbar, untuk mendapatkan syarat dan ketentuannya.

Ketua Umum SEMMI Kalbar, Muhammad Ali Fahmi menyampaikan bahwa Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia atau SEMMI ini termasuk Organnisi mahasiswa yang sudah lama berdiri sejak tahun 1965.

“Bahwa SEEMI ini sudah lama berdiri sejak tahun 1965 di Negara Indonesia dan banyak pula tokoh- tokoh pahlawan Nasional SEMMI seperti Hos Cokroaminoto dan lain sebagainya. Selain itu, SEMMI pula merupakan organisasi Perjuangan dan perkaderan yang siap men cetak kader militan untuk mengabdi dan memberikan Kontribusi kepada Negara Indonesia,” jelasnya.

Selain dari pada itu, SEMMI juga ada tingkat komisariat, cabang, wilayah, dan pengurus Besar (PB). Kemudian, untuk pertama kali nya SEMMI di Kalimantan Barat berdiri pada tahun 2021. Sedangkan, yang menjadi promotor pertamanya merupakan pemuda asal Kalbar,  yaitu Muhammad Ali fahmi, Abdur Rahman, Irfan Hanafi, Riski Nanda, Guntur dan teman-temannya, mereka semua merupakan mahasiswa IAIN Pontianak, Universitas Tanjungpura Pontianak Kalimantan Barat.

Selanjutnya, untuk pelaksanaan SD 1 ini akan dilaksanakan setelah open rekrutmen ditutup, tepanya pada tanggal 18 akan langsung digelar kegiatan Training Sekolah Dasar 1 ini.

Pemuda asal Kalbar Pontianak ini juga berharap, mudah-mudahan dengan berdirinya SEMMI di Kalimantan Barat bisa menambah kekuatan bagi mahasiswa.

“Semoga dengan adanya SEMMI bisa menambah semangat Mamasiswa untuk masuk dalam organsiasi Mahasiswa, sehingga Mahasiswa bukan hanya mendapatkan ilmu saja dibangku perkuliahan, melainkan harus mendapatkan pengalaman juga di organisasi sehingga ketika pulang kedaerah nya masing-masing punya pengalaman sosial dan dapat diterapkan dalam bermasyarakat,” harapnya.

“Kami mengajak seluruh Mahasiswa yang ada di Kalimantan Barat untuk bergabung bersama kami di Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia Kalimantan Barat, Kami tunggu kalian,” pungkasnya.

Reporter: Sholeh

Editor: Luqmanul Hakim

Sholeh el arif
hai, manteman kenalin nama saye Sholeh el Arif. sebut saja, Sholeh sebagai hewan yang berotak.! Ingin kenal lebih jauh tentang ku? sile kunjungi IG: sholehelarif FB: Sholeh KPI

Related Posts

Posting Komentar